Wednesday, September 1, 2010

Strawberry Cake


Proyek kehabisan telur, jadi deh cake irit telur ini. soal rasa, jangan ditanya... mmmm nyummm
resepnya dari Majalah Kartini, aslinya Cake Mocha. Di sini aku variasi jadi rasa strawberry.

Bahan:
Cake:
250 gr tepung terigu
1 sdt baking powder
200 gr gula pasir halus
5 butir telur ayam
200 gr mentega, lelehkan

Krim Strawberry:
250 ml krim kental
2 sdm gula pasir
1 sdt pasta strawberry

Cara membuat:
  • Panaskan oven sampai suhu 170 derajat celcius. oles loyang ukuran 20x20x8 dengan mentega.
  • cake : kocok telur dan gula sampai mengembang, masukan tepung terigu dan baking powder, aduk rata. masukan mentega leleh, aduk rata.
  • tuang adonan ke dalam loyang, panggang dalam oven selama 30 menit atau sampai matang. angkat dan dinginkan.
  • Krim strawberry: kocok krim dan gula pasir sampai kental. tambahkan pasta strawberry, aduk rata.
  • belah cake menjadi dua, olesi salah satu cake dengan krim. tumpuk atasnya dengan cake yang lainnya.
  • oles seluruh permukaan cake dengan sisa krim. potong sesuai selera.

No comments: